-->

Selasa, 11 Oktober 2022

Visi dan Misi SMK AR RAHMAH



Visi dari SMK Ar-Rahmah Srandakan sebagai lembaga pendidikan yakni:

“Berakhlak Mulia dan Berprestasi”


Adapun misi-misi yang dirumuskan serta dilakukan dalam pencapaian visi SMK Ar-Rahmah Srandakan adalah :

  1. Mengintegrasikan pendidikan budi pekerti ke dalam setiap mata pelajaran.
  2. Membudayakan 6 SMTP (Senyum, Salam, Sapa, Santun, Sabar, Sodaqoh, Maaf, Terima Kasih dan Permisi).
  3. Membudayakan berdoa sebelum dan usai pelajaran.
  4. Membudayakan sholat berjamaah.
  5. Menumbuhkan penghayatan dan pengalaman terhadap ajaran Agama Islam, sehingga menjadi sekolah yang kondusif.
  6. Menanamkan hidup disiplin,efektif dan efisien dalam setiap perilaku.
  7. Menggali dan memupuk sikap empati dan peduli warga sekolah terhadap lingkungannya.
  8. Membudayakan sikap kritis terhadap perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK).
  9. Membudayakan hidup bersih dan sehat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar